
Kepala BSIP Banten Apresiasi IZI dalam Pengembangan Smartfarm Academy
Jakarta, Kepala BSIP Banten Dr. Ismatul Hidayah, SP, MP mengapresiasi Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) dalam pengembangan Smartfarm Academi khususnya di wilayah Tangerang - Banten.
Apresiasi tersebut disampaikan saat menyampaikan Sambutan dalam acara Public Expose IZI 2025 yang berlangsung di Hotel Sofyan Cut Meutia Cikini Menteng Jakarta dengan tema "Dampak Nyata Zakat Memudahkan Petani Kita"(23/01/2025).
IZI adalah Lembaga Amil Zakat Skala Nasional (LAZNAS) yang berkhidmat pada umat sesuai kemiripan pelafalan namanya —yakni "mudah" (easy), dengan tagline “memudahkan dimudahkan". IZI mengusung visi menjadi lembaga zakat professional, terpercaya yang menginspirasi, gerakan kebajikan dan pemberdayaan.
Dalam perkembangan kegiatannya, IZI turut serta berkontribusi dalam pembangunan pertanian dengan mewujudkan Smartfarm Academy, yaitu program berupa pelatihan pertanian, pendampingan, penyuluhan, pengembangan, pemberian modal serta pemasaran kepada petani ataupun masyarakat yang bergerak pada bidang pertanian. Menurut sumber dari IZI, Smartfarm Academy merupakan salah satu program yang dedikasikan IZI untuk seluruh petani Indonesia yang saat ini sudah ada sebanyak 26 titik di Indonesia.
Selain Kepala BSIP Banten, acara Public Expose IZI juga menghadirkan beberapa tamu penting lainnya seperti Direktur Pemberdayaan Zakat & Wakaf Kemenag RI, Wakil Ketua BAZNAS RI, Direktur Puskas (BAZNAS) RI, Dr. Irfan Syauqi Beik, S.P., M.Sc.Ec. selaku Dekan Fakultas Ekonomi dan Manajemen IPB, Habibullah, Lc., S.E., M.Si. selaku Ketua UPZDK (Unit Pengelola Zakat & Dana Kebajikan) Permata Bank Syariah, serta Tim Smartfarm Academy IZI, muzaki, donatur, mitra strategis dan rekan Direksi IZI.
Smartfarm Academy IZI yang telah berkembang di Kab. Tangerang berada di Desa Blukbuk, Desa Tapos, dan KWT Indah Berseri, serta P4S Ikamaja Billy Farm.