
BSIP Banten Ikuti Rakor Swasembada Jagung Nasional 2025, Sinergi Kementan - Polri
Serang - Rabu,13/01/2025. Kepala BSIP Banten Dr Ismatul Hidayah, SP, M.Si mengikuti Rapat Koordinasi (Rakor) secara virtual di Polda Banten yang digelar dari Pusdalsis Mabes Polri - Jakarta. Rakor tersebut merupakan wujud sineegi Kementerian Pertanian dengan Polri dalam rangka mewujudkan percepatan program swasembada jagung nasional melalui program tanam jagung tahun 2025.
Rapat dipimpin Irwasum Polri sekaligus Ketua Gugus Tugas Pangan Polri Komisaris Jenderal Polisi Dedi Prasetyo dan dihadiri Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman secara virtual. Rakor diikuti pula secara virtual oleh Kapolda, Kapolres, Pemerintah kabupaten/kota dan BPSIP di seluruh Indonesia.
Komjen Pol. Dedi Prasetyo menyampaikan bahwa Program Swasembada Jagung dilakukan melalui penanaman jagung serentak di berbagai wilayah Indonesia. Hal tersebut merupakan upaya Polri dalam mendukung salah satu misi Astacita Presiden RI Prabowo Subianto terkait ketahanan pangan. Program tanam jagung serentak tersebut akan memanfaatkan lahan perkebunan dan lahan kering di berbagai wilayah Indonesia dengan target luas total tanam 1,7 juta hektare.
Menteri Pertanian, Dr Andi Amran Sulaiman menyampaikan terima kasih kepada jajaran kepolisian yang memberikan dukungan terhadap pengembangan komoditas jagung.
Usai Rakor, acara dilanjutkan dengan rapat persiapan launching tanam perdana di Provinsi Banten yang akan dilakukan pada 15 Januari 2025 di tiga titik, yaitu di Desa Mogana Kec. Banjar Kab. Pandeglang seluas 20 Ha, Desa Cilangkap Kec. Maja Kab. Lebak seluas 1 ha dan Desa Magagiri Kec. Bojonegara Kab. Serang seluas 2,8 Ha.